Review Casio G-Shock DW-5600CMA-9, jam pelangi yang unik namun tetap kokoh

Seri DW-5600 memang masih menjadi andalan bagi Casio dalam menjaga kesetiaan dari para konsumennya. Meskipun dengan bentuk fisik yang sama, ternyata strategi casio dalam mengeluarkan varian baru ( warna baru ) cukup berhasil memancing para kolektor jam gshock untuk terus menambah koleksi mereka.

Salah satu varian teranyar adalah seri g-shock DW-5600CMA-9 yang dibungkus dengan warna-warna yang sangat menarik dan menantang. Terhitung ada 3 warna dominan yang membaluti seri DW-5600CMA-9 ini yaitu hijau lime, merah dan biru.

Meskipun memiliki warna yang tidak biasa ( unik ), ternyata seri ini direspons dengan cukup baik terutama bagi para kolektor jam tangan g-shock.

Follow Kami untuk mendapatkan informasi promo dan stok baru



Seri DW-5600CMA-9 ini memang memiliki warna yang cukup fenomenal jika dibandingkan dengan seri DW-5600 lainnya yang telah hadir terlebih dahulu dipasaran. Dengan mengkombinasikan 3 warna yang cukup berani  memang membuat jam ini terasa berbeda dengan seri dw-5600 lainnya. Jika anda sebelumnya telah memiliki G-shock lain berwarna standard, seri ini menjadi koleksi unik Anda berikutnya.


Warna hijau lime mendominasi pada bagian utama jam DW-5600CMA-9 ini, dimulai dari bezel hingga kebagian connector, yang kemudian disambung dengan warna merah dan biru pada kedua sisi.

TOMBOL
Salah satu ciri khas dari jam Casio G-shock DW-5600 ini adalah tombol dengan bahan stainless steel yang cukup imut. Tombol yang terbilang sangat “cebol” ini memang terlihat sangat kecil dan hampir sejajar dengan case dari jam ini. Terutama tombol adjust yang malahan sedikit terbenam kedalam, perlu extra kerja keras bagi kami untuk membiasakan diri dalam menekan tombol tersebut.

Namun jangan khawatir, tombol tersebut bukan cacat ataupun rusak melainkan memang di desain agar tidak tertekan ataupun tidak sengaja tertekan saat melakukan aktivitas berat.

DUAL TONE RESIN BAND

Dual resin band kembali digunakan pada seri DW-5600CMA ini mengikuti seri-seri lainnya yang mulai diperkenalkan sejak tahun 2017. Dual resin band ini pada dasarnya adalah penggunaan 2 warna yang berbeda pada bagian luar dan dalam dari resin band ini.

Penggunaan buckle dengan material stainless steel memastikan agar cengkeraman pada resin band ini tetap kuat dan stabil meskipun melakukan kegiatan atau aktivitas ekstrim. Kwalitas resin band yang terasa lembut dan cukup fleksibel memberikan kenyamanan bagi Anda yang memiliki aktivitas yang padat sepanjang hari. 

200M water resistant
Dengan fitur water resistant 20 BAR ( 200 meter ) dikedalaman air, membuat jam ini mampu untuk diajak untuk berenang, mandi ataupun sekedar berbasah-basahan saat hujan ataupun mandi. Namun yang menjadi catatan kami adalah tetap menjaga kebersihan terutama pada semua sela-sela atau bagian yang sering menjadi tempat bertumpuknya kotoran, debu dan minyak. Kombinasi kotoran ini secara efektik mampu mendorong atau setidaknya membuka celah pada bagian yang seharusnya water resistant sehingga kemungkinan masuknya air cukup besar. Tidak hanya pada bagian belakang jam ini tetapi juga pada bagian depan yang menurut kami lebih rentan.

ILLUMINATOR

Pada seri G-shock DW-5600CMA-9  ini dilengkapi dengan fitur illuminator, yaitu panel elektronik bercahaya yang memberikan cahaya pada keseluruhan wajah jam tangan ini. Anda sama sekali tidak akan kesulitan saat harus membaca data-data yang ada pada jam ini pada saat kondisi tanpa cahaya.

DIMENSI 

Pada dasarnya semua jam tangan G-shock memiliki desain yang tangguh dan kokoh sebagai ciri khas dari pabrikan jam tangan yang berasal dari jepang tersebut. Dengan persepsi tersebut, sering sekali jam G-shock dicap sebagai jam tangan yang kurang bersahabat dengan Anda yang memiliki pergelangan tangan yang cukup kecil. Namun kami mendapatkan fakta bahwa dengan menggunakan jam tangan g-shock pada pergelangan tangan yang kecil malah memberikan efek visual yang lebih gagah pada pemakainya. Jangan biarkan mindset Anda mencegah untuk memiliki jam-jam keren tersebut.

Namun apabila Anda tidak percaya diri dengan seri g-shock yang besar, seri G-shock DW-5600CMA-9  ini bisa menjadi salah satu pilihan bagi Anda. Dengan dimensi (panjang x lebar x tebal) 48,9mm x 42,8mm x 13,4mm – jam ini termasuk yang terkecil dikelas G-shock. Namun walaupun lebih kecil, seri DW-5600 tetap terlihat elagan dan tangguh bukan ?

Bentuknya yang ramping ( tidak terlalu tebal ) memang menjadi salah satu keuntungan bagi Anda yang memiliki mobilitas tinggi. Masalah jam tangan yang acap kali terbentur ke meja, dinding ataupun benda lainnya akan terminimalisir berkat desain jam tangan yang cukup slim pada jam Casio G-shock DW-5600CMA-9  ini.

Fitur

Dari G-SHOCK, merek jam tangan yang terus mencari cara untuk menampilkan ikon budaya dunia dalam desain baru yang menarik, hadir pilihan model Warna Breezy Rasta. Nuansa selancar model ini memadukan “warna rasta” merah, kuning, dan hijau yang merupakan ciri khas genre musik reggae.
Model dasarnya adalah DW-5600, yang merupakan mahakarya gaya G-SHOCK asli. Model ini menampilkan aksen warna rasta dan tali jam yang dicetak dengan warna berlapis yang berbeda untuk permukaan dalam dan luarnya. DW-5600CMA mengombinasikan warna yang berbeda untuk bezel, tali jam tangan bagian atas, dan tali jam tangan bagian bawah untuk memperdahsyat efek pop pada desainnya.

  • Konstruksi tahan guncangan
  • Ketahanan air 200 meter
  • Stopwatch: Maksimum 24 jam, waktu split
  • Pengatur waktu mundur: Waktu mulai maksimum 24 jam
  • Multi alarm
  • Cahaya latar EL
  • Tali jam dicetak dengan warna berlapis
  • Bahan casing / bezel: Resin
  • Tali Jam Tangan Resin
  • Tahan Goncangan
  • Kaca Mineral
  • Ketahanan air 200 meter
  • Cahaya latar berkilau elektro
    Berpijar
  • Peringatan flash
    Flash dengan dengung yang merupakan bunyi alarm, sinyal waktu hitungan jam
  • Stopwatch 1/100 detik
    Kapasitas pengukuran: 00’00″00~59’59″99 (untuk 60 menit pertama)
    1:00’00~23:59’59 (setelah 60 menit)
    Unit pengukuran: 1/100 detik (untuk 60 menit pertama)
    1 detik (setelah 60 menit)
    Mode pengukuran: Waktu berlalu, waktu split, waktu posisi pertama-kedua
  • Pengatur waktu mundur
    Unit pengukuran: 1 detik
    Jarak waktu mundur: 24 jam
    Jarak pengaturan waktu mulai waktu mundur: 1 detik hingga 24 jam (kenaikan 1 detik, kenaikan 1 menit, dan kenaikan 1 jam)
    Lainnya: Ulang-otomatis
  • Alarm multi fungsi
  • Sinyal waktu hitungan jam
  • Kalender otomatis sepenuhnya (hingga tahun 2039)
  • Format 12/24 jam
  • Ketepatan waktu reguler: Jam, menit, detik, pm, bulan, tanggal, hari
  • Akurasi: ±15 detik per bulan
  • Perkiraan masa pakai baterai: 2 tahun pada CR2016

    UKURAN CASING / BERAT TOTAL

    • Ukuran casing : 48.9×42.8×13.4mm
    • Berat total : 53g
WhatsApp CHECK STOCK / KONFIRMASI PEMBAYARAN